Liputankukar – Ada banyak sekali kegiatan-kegiatan baru yang biasa dilakukan di bulan suci Ramadhan ini, salah satunya ada di Tenggarong.
Yang mana pada Sabtu Maret 2025, bupati Kutai Kartanegara, Edi Damansyah telah resmi membuka lorong pasar Ramadhan 1446 H yang merupakan pusat jajanan kuliner Tenggarong di gerbang masjid agung Sultan A.M. Sulaiman Tenggarong.
Dalam kesempatan ini, bupati Kukar memberi sambutan guna mengapresiasi upaya yang dilakukan oleh badan pelaksana masjid agung Sultan A.M. Sulaiman Tenggarong dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan.
Yang mana dalam hal ini badan pelaksana telah memberikan ruang berupa lorong pasar Ramadhan guna memfasilitasi para pelaku usaha untuk ikut menjajakan takjil.
“Ini merupakan contoh nyata bagaimana masjid dapat bersinergi dengan kehidupan pasar atau perekonomian masyarakat.” Imbuhnya.
Dirinya berpendapat bahwasanya situasi seperti ini dapat memberikan ruang kepada para pelaku usaha dalam mengembangkan usahanya di bulan Ramadhan.
Di sisi lian, masyarakat juga memperoleh kemudahan dalam mengakses beberapa kebutuhan dibulan Ramadhan sembari menciptakan ruang integrasi dan kebersamaan antara masyarakat dengan masjid agung.
Bupati Kukar tersebut juga berharap dengan disediakannya lorong pasar Ramadhan ini dapat membantu perekonomian masyarakat sehingga dapat meningkatkan potensi kesejahteraan dan pemberdayaan masyarakat.
Beliau juga berpesan agar para pedagang dapat dengan sebaik-baiknya memang ada lapak atau tenan guna menciptakan suasana yang bersih, nyaman dan tertib.
Juga mengimbau agar para pedagang dapat menyajikan makanan yang berkualitas serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Usai membuka dan turut mengunjungi Lorong Pasar Ramadhan, Bupati Kukar turut melaksanakan Buka bersama dengan masyarakat di Masjid Agung Sultan A.M. Sulaiman Tenggarong.